Gubernur Al Haris Berikan Motor Operasional untuk Mendukung Kinerja Koordinator PKH di Jambi

detiktifspionase.id-Pada Senin (24/6/2024), Gubernur Jambi Al Haris menghadiri acara peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) Program Keluarga Harapan (PKH) di auditorium Kantor BPSDM Provinsi Jambi. Dalam acara tersebut, Gubernur Al Haris menyerahkan motor operasional kepada koordinator SDM PKH dari berbagai Kabupaten dan Kota di Provinsi Jambi.

Dalam pidatonya, Gubernur Al Haris menekankan pentingnya penggunaan data PKH dalam setiap program bantuan pemerintah Provinsi Jambi, terutama yang menyasar warga miskin ekstrim.

"Program seperti bedah rumah, bantuan modal UMKM, dan BPJS kesehatan harus berlandaskan pada data PKH. Kami berharap setiap tahun ada peningkatan status dari PKH menjadi non-PKH, dan warga yang miskin ekstrim bisa terbebas dari kemiskinan," jelas Al Haris.

Sebagai wakil pemerintah pusat di daerah, Gubernur Al Haris merasa berkewajiban untuk mendukung dan menjalankan program-program pemerintah pusat. Salah satu bentuk dukungan tersebut adalah dengan menyediakan motor operasional untuk koordinator SDM PKH di tingkat Kabupaten dan Kota.

"Memberikan bantuan kepada pendamping PKH adalah tanggung jawab kami. Mereka telah bekerja keras dan luar biasa, maka hari ini kami memberikan motor operasional kepada Koordinator Kabupaten dan Kota. Harapan kami, ke depannya kami juga dapat memberikan perhatian lebih kepada koordinator di tingkat kecamatan," tambahnya.

Gubernur Al Haris berharap dengan adanya motor operasional ini, koordinasi dan kinerja pendamping PKH di Kabupaten dan Kota akan semakin meningkat. Ia berharap motor tersebut dapat digunakan dengan baik untuk meningkatkan kinerja, sinergitas, dan efektivitas dalam melayani dan menjangkau PKH.

"Semoga bantuan ini dapat meningkatkan kinerja, sinergitas, dan kualitas laporan kita, serta lebih efektif dalam melayani PKH. Gunakan motor ini dengan sebaik-baiknya," tutup Al Haris. (*)

Penulis: Khotib Syarbini

Editor: Paisal Kumar

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.