detiktifspionase.id–Gubernur Jambi, Al Haris, melakukan pembukaan gerakan pangan murah di Desa Tangkit, Kecamatan Sungai Gelam, Kabupaten Muaro Jambi, Sabtu (15/6/2024).
Gerakan ini bertujuan untuk menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan menjelang hari besar keagamaan di Muaro Jambi.
Acara pembukaan gerakan pangan murah ini turut dihadiri oleh Pj Bupati Muaro Jambi, Raden Najmi. Jenis pangan yang tersedia meliputi bawang putih, bawang merah, minyak goreng, gula, dan cabai merah.
Al Haris berharap bahwa gerakan pangan murah ini dapat membantu menstabilkan harga kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Idul Adha.
"Kita melaksanakan gerakan pangan murah di Tangkit Muaro Jambi, menyediakan minyak goreng, bawang putih, bawang merah, cabe, dan gula. Saya berharap harga barang tetap stabil menjelang Idul Adha," ujar Al Haris.
Selain itu, dalam kesempatan tersebut, Gubernur Al Haris juga memberikan bantuan alat mesin pertanian kepada beberapa kelompok tani di Muaro Jambi.
"Kita juga menyerahkan alsintan kepada kelompok tani yang membutuhkan. Semoga dengan bantuan ini, hasil produksi pertanian warga di sini dapat meningkat," tambah Al Haris.
Dengan inisiatif ini, Gubernur Al Haris menunjukkan komitmennya dalam mendukung kesejahteraan masyarakat melalui stabilisasi harga pangan dan peningkatan produksi pertanian. (*)
Penulis: Khotib Syarbini
Editor: Paisal Kumar
Facebook Comments