detiktifspionase.id- Masyarakat di wilayah Kayu Aro, Kabupaten Kerinci, Jambi dihebohkan oleh fenomena hujan Es di daerah tersebut, Jum'at siang (06/10/2023).
Pasalnya, hujan terjadi di tengah musim kemarau yang tengah melanda. Informasi yang diperoleh, hujan Es di daerah Kayu Aro Kabupaten Kerinci terjadi pukul 14.40 WIB.
Hujan es ini pun sempat tersebar di media sosial Facebook dan group WhatsApp.
Hujan es diabadikan warga yang sedang melintas menggunakan kendaraan.
"Yo Ado hujan es di Kayu Aro, aku lihat video yang beredar di Facebook. Es nyo pun sebesar kelereng,"ungkap Dori salah seorang warga.
Camat Kayu Aro Adlizar membenarkan terjadi hujan Es di wilayah Kayu Aro.
Namun, saat sudah berhenti. "Ya,sekitar jam 14.40 lah hujan Es nyo,"ujarnya.
Namun, kondisi saat ini, lanjutnya sudah berhenti hujannya. "Tadi lah, kalau sekarang lah berhenti,"singkatnya. (*)
Penulis: Khotib Syarbini
Editor: Khotib Syarbini
Facebook Comments